Mulai Tanggal 20 Desember 2018, Penerimaan Berkas KTP-el Siap Cetak, Dihentikan Sementara

  • BY YOPIE
  • ON 20 DESEMBER 2018
  • 1553 DIBACA
  • PENGUMUMAN
https://disdukcapil.pontianak.go.id/public/uploads/images/posts/mPosts_7950047374_ktp.el.jpg

Pontianak. (20/12/2018). Berdasar informasi Bidang Pelayanan Pendaftaran Kependudukan, terkait ketersediaan material jumlah keping blangko KTP-el sampai saat ini (tersisa ± 1.000 keping blangko), maka untuk penerimaan berkas pencetakan KTP-el yang siap cetak, untuk sementara dihentikan. Kami akan mengutamakan berkas yang sudah masuk sebelumnya dan sedang dalam proses penyelesaian cetak. Untuk KTP hilang, perubahan marital status, pindah alamat, rusak, ganti tanda tangan dan foto, belum dapat kami proses sampai dengan stok blangko tersedia kembali (baca selalu pengumuman).

Bagi penduduk yang ingin mencetak ulang, maka akan diterbitkan surat keterangan yang bisa diproses di masing-masing kecamatan.

Demikian untuk menjadi maklum dan cek update ketersediaan blangko ktp-el di website kami.

Tags Terkait

Disdukcapil Provinsi Kalimantan Barat Wonderful Borneo Kalbar Kota Pontianak