Melalui Tempayan Beling (Tiap Hari Pelayanan Dukcapil Berjadwal Keliling), kami selalu siap melayani masyarakat. Beragam layanan kependudukan kami hadirkan lebih dekat, lebih cepat, dan lebih mudah. Beberapa kegiatan Tempayan Beling pada tanggal 17 Februari 2025 s/d 23 Februari 2025 seperti:
1. MANDALA Perekaman KTP-El di Area Sekolah di SMAN 4 Pontianak
2. Sosialisasi dan Aktivasi IKD di Dinas Perkim Prov. Kalbar
3. PECI HAJI, Perekaman Cetak KIA Sehari Jadi di SDN 09 Pontianak Barat
4. Penyerahan Tali Asih dan Dokumen Kependudukan Kepada Korban Terdampak Kebakaran di dua lokasi yaitu Kec. Pontianak Timur dan Kec. Pontianak Utara
5. Pelayanan Aktif Mobil Keliling di Kelurahan Siantan Hilir
6. Catat Kawinku di tiga lokasi berikut Gereja Stella Maris, Gereja MRPD, Gereja Bunda Maria
7. Pelayanan Aktivasi IKD dan Perekaman KIA saat Car Free Day (CFD) di Halaman Masjid Mujahiddin
Berikut momen terbaik kami dalam kolase.